Senin, 23 Februari 2015

BAHAN STEMPEL


bagi anda yang ingin memulai usaha stempel, mungkin ada beberapa hal yang harus diketahui, antara lain bahan stempel, karena ada banyak jenis-jenis stempel yang mengunakan bahan yang berbeda, disini tidak menerangkan bahan stempel terdahulu, seperti stempel ukir yang mengunakan karet ban bekas atau stempel bakar mengunakan gip dan mal besi.
Disini akan menerangkan bahan bahan stempel modern yang pengunaannya harus melaui edit computer pada software corel atau photosho. Oke sekarang langsung aja.


PADA STEMPEL KAYU

    1.        RUNAFLEK

Runaflek adalah bahan stempel untuk stempel kayu dan bisa juga di gunakan untuk penganti karet pada stempel trodat. Bahan ini berwarna kuning keemasan buatan dari jepang, ada juga yang berwarna merah buatan cina, namun jarang sekali digunakan karena pengunaanya sulit dan resiko kegagalan sangat tinggi. Oleh sebab itu kami tidak merekomendasikan runaflek buatan cina ini. Untung mengetahui harga lihat di DAFTAR HARGA


    2.        GAGANG KAYU

Gagang kayu merupakan pegangan setempel kayu, gagang  ini ada beberapa model, seperti bulat, oval, dan prontol/gagang kayu polos. Prontol  digunakan untuk stempel persegi, jadi jika anda mendapat stempel kayu persegi, anda membutuhkan kayu papan, potong sesuai ukuran dan tempel  potongan di gagang pronto mengunakan paku.



PADA STEMPEL FLESH / WARNA

   1.        SPON / BUSA STEMPEL FLESH

Busa ini berwarna hitam, tekstur halus dan kenyal . yang beredar di pasaran adalah spen buatan cina, untuk buatan jepang  jarang ditemui karena harga relative lebih mahal, apalagi buatan cina sudan dianggap cukup baik untuk hasil cetak stempel.


    2.        GAGANG STEMPEL

Gagang stempel warna ini merupakan tempat / wadah dari busa fles, gagang ini berbagai ukuran mulai dari ukuran 1cmX3.5cm sampai 6,8cmX10.3cm. ukuran stempel  ini ada sekitar 25 ukuran lebih. Untuk lebih jelas lihat di ukuran gagang stempel .

3.         TINTA FLESH

Tinta flesh berbeda dengan tinta stempel kayu, tinta ini lebih kental. Pengunaanya cukup mudah, hanya dengan menetesi tinta di atas spon flesh yang sudah dicetak, tunggu hingga meresap. Jika anda salah mengunakan tinta stempel kayu akan merusak spon felsh, karna akan menjadi kering dan tidak dapat diisi tinta lagi meskipun mengunakan tinta flesh sekalipun.


PADA STEMPEL TRODAT

     1.         GAGANG TRODAT

Gagang  trodat berbeda dengan gagang  flesh.  gagang trodat lebih besar, namun trotec/ perusahaan trodat dari Austria merilis gagang trodat yang lebih kecil dan lebih murah, namu hanya pada ukuran yang terbatas.

2.         KARET  TRODAT

Sebenarnya trodat memiliki karet khusus, namun karena cetak karet tersebut membutuhkan mesin laser  trotec maka dapat juga mengunakan karet runaflek sebagai pengantinya. Seperti yang telah diterangkan diatas.

3.         TINTA TRODAT

Untuk masalah tinta, sebenarnya trodat memiliki tinta khusus yang berlebel trodat, namun bisa juga kita mengunakan tinta flesh jika anda kesulitan menemukan tinta trodat. Untuk anda ketahui trodat juga merilis tinta khusus untuk palastik dan tidak luntur di permukaan plastik.

Sekian tentang bahan stempel yang dapat kami jelaskan pada anda. Sebagai bahan pembuatan stempel yang mungkin menjadi suatu usaha yang akan anda geluti. jika ingin tau di mana membeli baca JUAL BAHAN STEMPEL

1 komentar:

  1. artikel nya sangat bagus dan membantu, Bahan Stempel ternyata sangat mudah membuatnya.

    BalasHapus